Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Korban Penembakan di Lubuklinggau Pulang dari Rumah Sakit

Kompas.com - 25/04/2017, 18:56 WIB
Kontributor Palembang, Berry Subhan Putra

Penulis

PALEMBANG, KOMPAS.com - Kapolda Sumatera Selatan Irjen Pol Agung Budi Maryoto menjenguk dua korban penembakan mobil berisi satu keluarga di Lubuklinggau. Kedua korban tersebut yakni Novianti (30) dan Dewi (35).

Selain menjenguk, Agung juga melepas keduanya dari RS Bhayangkara. "Kondisi mereka berdua sudah membaik. Jadi, sore ini langsung pulang ke Lubuklinggau," ujarnya, Selasa (25/4/2017). 

(Baca juga: Sopir Mobil yang Diberondong Tembakan di Lubuklinggau Meninggal)

Selain Dewi dan Novianti, sambung Agung, terdapat korban lainnya yakni Genta, Surini (Alm), Indra (Alm), Diki, Margo, dan Galih. "Genta Galih anaknya Novi yang juga dirawat di rumah sakit," timpal Kapolda.

Ia menuturkan, kedua anak tersebut sudah lebih dulu membaik. Namun, kepolisian menambah satu kamar tempat keduanya menginap. "Paling penting psikis dan recovery anak. Semuanya sudah membaik," ujarnya

 

(Baca juga: Korban Kedua Penembakan di Lubuklinggau Dimakamkan Berdekatan dengan Makam Ibunya)

Ia menambahkan, mengenai pengambilan keterangan Novi dan Dewi, semuanya dilakukan pasca-psikologis dan kesehatan mereka membaik. "Sebelum mereka pulang sore sudah dimintai keterangan lebih lanjut," tuturnya. 

Kompas TV Korban Tewas Penembakan di Lubuklinggau Bertambah
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com