Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Usai Bakar-bakar Ikan, Sade Tewas Tenggelam di Sungai

Kompas.com - 17/04/2017, 12:36 WIB
Abdul Haq

Penulis

JENEPONTO, KOMPAS.com - Seorang petani di Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan, ditemukan tewas setelah terseret arus sungai.

Sebelumnya, korban baru saja menikmati ikan bakar hasil tangkapannya bersama rekan-rekannya, namun rakit yang digunakannya terbalik saat hendak pulang menyeberangi sungai.

Baca juga: Terseret Banjir, Suami Ditemukan Tewas, Istri Hilang

Sade (25) ditemukan tewas pada pukul 08.00 Wita Senin (17/4/2017) oleh warga yang melakukan pencarian di Sungai Tompobalang, Desa Jombe, Kecamatan Turatea, Kabupaten Jeneponto. Jasad korban ditemukan dalam kondisi terjepit di batu.

"Ditemukan oleh warga dimana jala ikan yang dia ikat di tubuhnya tersangkut batu dan memang infonya korban tidak tahu berenang," kata Andi Burhanuddin, Kepala Seksi (Kasi) Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Jeneponto.

Jasad Sade langsung dievakuasi ke rumah duka di Desa Bululoe, Kecamatan Turatea, untuk disemayamkan.

Sebelumnya, korban bersama tiga rekannya, Saharuddin (25) dan Bahir (40) serta Marang (46) baru saja menyantap ikan hasil tangkapannya yang dibakar di pinggir sungai pada pukul 18.00 wita Minggu, (16/4/2017).

Keempatnya kemudian bergegas pulang menggunakan perahu rakit terbuat dari pohon pisang. Naas, perahu rakit tersebut terbalik dan mengakibatkan Sade yang tak tahu berenang terseret arus sungai. Sementara ketiga rekannya berhasil selamat.

Baca juga: Terseret Banjir, Suami Ditemukan Tewas, Istri Hilang

"Perahu rakitnya terbalik semalam dan ditemukan setelah kurang lebih sebelas jam pencarian" kata AKP Abdul Ibrahim, Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Binamu.

Kompas TV 4 Remaja Hanyut Saat Bermain di Sungai Ciujung
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com