Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Ribu Warga NU Doa Bersama untuk Keselamatan Bangsa

Kompas.com - 15/04/2017, 13:57 WIB
Kontributor Semarang, Nazar Nurdin

Penulis

SEMARANG, KOMPAS.com - Sekitar 10 ribu warga Nahdlatul Ulama (NU) di Jawa Tengah menggelar doa bersama untuk keselamatan bangsa Indonesia. Doa bersama digelar dalam bentuk istighasah dan apel kesetiaan terhadap pancasila dan NKRI.

Doa bersama digelar Sabtu (15/4/2017) malam ini di Pantai Petanahan, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah. Sementara apel kesetiaan digelar pada Minggu (16/4/2017) besok.

“Ada 10 ribu santri dan kader dari NU Jawa Tengah yang akan berpartisipasi. Kegiatan ini penting untuk menunjukkan bahwa kami di NU berada di garis depan menjaga NKRI dari mereka yang hendak mengganti Pancasila,” kata Muhammad Muzammil, ketua panitia, yang juga wakil sekretaris pengurus wilayah NU Jawa Tengah, di Semarang, Sabtu.

Ia mengatakan, warga NU selama ini terkesan diam menghadapi mereka yang hendak mengubah dasar negara. Namun pandangan itu akan mulai diubah. Warga NU akan tampil di depan untuk membela agama, bangsa dan negara Indonesia.

“Kami akan tunjukkan itu bahwa NU tidak tinggal diam,” kata dia.

Kegiatan doa bersama ini juga bentuk keprihatinan atas maraknya gerakan kelompok radikalisme, hingga mengarah pada terorisme. Ia mengatakan, penyerangan terhadap markas polisi di Kabupaten Banyumas menunjukkan bahwa keberadaan kelompok radikal itu tumbuh subur di negeri ini.

Dia minta kepada warga NU untuk ikut serta dalam doa bagi bangsa ini. Pihaknya berharap, kegiatan berlangsung aman dan lancar.

“Kami juga sudah mohon doa restu kepada kiai sepuh di Jawa Tengah,” kata dia.

Doa bersama untuk bangsa diperkirakan akan berlangsung meriah, seperti halnya doa bersama yang digelar pengurus PWNU Jawa Timur di Stadiun Gelora Delta Sidoarjo. Doa bersama ini juga bentuk peringatan hari lahirnya Nahdlatul Ulama yang ke 94.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com