BANDA ACEH, KOMPAS.com – Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh menyelesaikan rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara untuk pemilihan gubernur dan wakil gubernur Aceh pada pemilihan kepala daerah serentak 2017.
KIP Aceh mengetuk palu sebagai tanda sah atas perolehan suara terbanyak untuk pasangan Irwandi Yusuf dan Nova Iriansyah dengan perolehan jumlah suara sebanyak 898.710 dari total suara sah 2.414.801 dari 23 kabupaten/kota di Aceh.
"Alhamdulillah, kami bisa menyelesaikan rapat pleno rekapitulasi hari ini dengan lancar dan damai," ujar Ketua KIP Aceh, Ridwan Hadi, Sabtu (25/2/2017).
"Atas persetujuan semua pihak, maka kami sahkan pasangan Irwandi Yusuf-Nova Iriansyah sebagai peraih suara terbanyak," ucap Ridwan, sambil mengetuk palu tanda sahnya hasil perhitungan rekapitulasi.
Adapun perolehan suara dari 23 kabupaten kota untuk enam pasangan calon gubernur dan wakil gubernur:
1. Pasangan Tarmizi Karim-T Muchsalmina Ali: 406.865 suara
2. Pasangan Zakaria Saman-T Alaidinsyah: 132.981 suara
3. Pasangan Abdullah Puteh-Said Mustafa Usab: 41.908 suara
4. Pasangan Zaini Abdullah-Nasaruddin: 167.910 suara
5. Pasangan Muzakkir Manaf-TA Khalid: 766.427 suara
6. Pasangan Irwandi Yusuf-Nova Iriansyah: 898.710 suara.
Sebelumnya, pasangan Muzakir Manaf-TA Khalid melalui saksi mereka, menolak proses rekapitulasi suara Pemilihan Gubernur (Pilgub) Aceh. Mereka menuding bahwa proses pemilihan kepala daerah tersebut cacat hukum.
Rapat pleno itu sempat diwarnai aksi walk out dan sejumlah perdebatan. (Baca: Rapat Pleno Rekapitulasi Suara Pilkada Aceh Diwarnai "Walk Out")
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.