Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Alhamdulillah, Satwa KBS Sehat-sehat..."

Kompas.com - 20/01/2017, 08:08 WIB
Achmad Faizal

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com - Wakil Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf bersyukur bahwa satwa koleksi Kebun Binatang Surabaya (KBS) dalam kondisi sehat sampai saat ini. Dia meminta agar pengelola KBS terus memperhatikan kesejahteraan satwa di KBS.

"Alhamdulillah, satwa di KBS sehat-sehat, tidak sampai ada yang kekurangan makanan," katanya saat membuka pameran foto KBS dari masa ke masa di atrium plaza Royal Surabaya, Kamis (19/1/2017) malam.

Baca: Lapar, Beruang di Kebun Binatang Bandung Makan Kotorannya Sendiri

Dia mengaku prihatin ada satwa di kebun binatang di Jawa Barat yang sampai memakan kotorannya sendiri karena kelaparan. "Sepanjang KBS berfungsi sebagai lembaga konservasi, insya Allah tidak akan ada satwa yang kelaparan," ucapnya.

Pameran foto KBS dari masa ke masa digelar untuk menyongsong abad kedua usia KBS. Dalan event yang berlangsung empat hari itu, dipamerkan puluhan foto yang bercerita tentang KBS sejak tahun '70-an hingga saat ini.

Sejak KBS dikunjungi oleh pengunjung berkebaya, kunjungan pejabat luar negeri, hingga foto Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini yang sedang berinteraksi dengan satwa KBS.

Dalam pameran juga diluncurkan buku "Bonbin Dalam Kisah Dan Tjerita". Buku tersebut mengulas sejarah dan kisah-kisah menarik tentang KBS, yang dihimpun dari berbagai sumber dalam dan luar negeri.

Baca: Obesitas, Tujuh Beruang Madu di Kebun Binatang Surabaya Jalani Diet

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com