Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Belum Menerima Surat Izin Laga Persija Vs Persib di Solo

Kompas.com - 27/10/2016, 20:27 WIB
Kontributor Surakarta, Michael Hangga Wismabrata

Penulis

SOLO, KOMPAS.com - Kapolresta Solo Kombes Pol Ahmad Luthfi mengaku belum menerima surat izin pertandingan antara Persija Jakarta melawan Persib Bandung di Manahan, Solo.

Pihak penyelenggara mengaku ada persyaratan lain terkait pertandingan Persija Jakarta dan Persib Bandung pada hari Sabtu, 5 November 2016 mendatang di Stadion Manahan, Solo.

Persyaratan tersebut melarang kehadiran "Bobotoh" ke stadion. Selain itu, Kapolresta Solo mengatakan baru menyetujui perizinan laga antara Persija Jakarta melawan Pusmania Borneo FC untuk laga Indonesia Soccer Championship di Stadion Manahan. Pertandingan tersebut digelar pada Minggu (30/10/2016).

"Kami belum menerima surat perizinan terkait laga Persib dan Persija. Tapi nanti kami akan cek terlebih dahulu," kata Kombes Pol Ahmad Luthfi, Kamis (27/10/2016).

Sementara itu, Panitia Pelaksana Lokal Kota Solo, Herry Isranto, mengaku sudah menyerahkan perizinan untuk dua laga Persija di Stadion Manahan.

"Untuk Persija lawan Borneo sudah beres, kalau lawan Persib menunggu persyaratan lain," katanya.

Sementara itu, berdasarkan surat keputusan yang dikeluarkan PT Gelora Trisula Semesta (GTS) selaku operator Kejuaraan Sepak Torabika 2016 pada hari Kamis, memastikan suporter Persib Bandung, Bobotoh, dilarang datang ke pertandingan.

Surat bernomor 348/GTS/X/2016 dikeluarkan demi kelancaran laga panas antar dua tim di Kota Solo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com