Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menteri Yasonna: Indonesia Serius Melindungi Hak Kekayaan Intelektual

Kompas.com - 09/10/2016, 12:40 WIB
Kontributor Denpasar, Sri Lestari

Penulis

NUSA DUA, KOMPAS.com - Indonesia serius dalam melindungi hak kekayaan intelektual. Hal ini disampaikan oleh Menteri Hukum dan HAM, Yasonna Laoly saat pembukaan The 66th APAA Council Meeting - Asian Patent Attorneys Association Indonesia (APAA) di Nusa Dua Bali, Sabtu (8/10/2016) mlam.

"Saya menyampaikan apresiasinya dan menginformasikan bahwa Indonesia memiliki perhatian sungguh-sungguh dalam mengembangkan dan melindungi kekayaan intelektual," kata Yasonna.

"Indonesia berkepentingan dengan keberadaan APAA karena Indonesia berkomitmen untuk secara terus menerus meningkatkan sistem Kekayaan Intelektual di Indonesia, demi kepentingan nasional, baik bagi pemilik kekayaan intelektual, kalangan industri maupun pelaku bisnis dan perdagangan lainnya dengan tetap memperhatikan prinsip-prinsip yang berlaku secara internasional," tambahnya.

APAA adalah organisasi non pemerintah yang didedikasikan untuk mempromosikan dan meningkatkan perlindungan kekayaan intelektual di kawasan Asia, Australia dan Selandia Baru.Organisasi ini berpusat di Jepang dengan anggota sekitar 2.315 yang mewakili 18 negara.

Council meeting APAA baru pertama kali ini dilaksanakan di Indonesia di mana Indonesia merupakan negara ke-13 yang menyelenggarakan Council Meeting APAA setelah 60 kali diselenggarakan secara bergantian di berbagai negara.

Peserta yang terdiri atas konsultan paten, pengamat dan pemerhati Kekayaan Intelektual dari hampir seluruh Negara di dunia yang mewakili kurang lebih 50 Negara, dari Asia, Eropa, Amerika Utara, Amerika Latin dan Afrika.

Dalam pertemuan ini akan dilakukan pembahasan terkait dengan paten, merek, desain industri, hak cipta, anti pembajakan/pemalsuan dan isu-isu baru kekayaan intelektual lainnya.

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com