Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mentilin, Primata yang Menjadi Maskot Pilgub Bangka Belitung

Kompas.com - 06/08/2016, 15:17 WIB
Heru Dahnur

Penulis

PANGKALPINANG, KOMPAS.com - Hewan primata, Mentilin, terpilih sebagai maskot pilkada gubernur Bangka Belitung. Satwa dilindungi yang bernama latin Tarsius bancanus ini, ternyata juga menyandang predikat sebagai fauna identitas Bangka Belitung.

“Kami lestarikan dan promosikan sebagai fauna identitas daerah. Selama ini banyak yang belum kenal Mentilin,” kata Ketua KPU Bangka Belitung, Fahrurrozi, seusai peluncuran maskot berbentuk Mentilin, di Lapangan Merdeka Pangkalpinang, Sabtu (6/8/2016).

Mentilin ditetapkan sebagai maskot pilkada gubernur melalui rapat pleno KPU Bangka Belitung. Berbagai masukan sempat dihimpun sampai akhirnya dipilih sosok Mentilin. Selain sebagai fauna identitas, Mentilin yang memiliki bulu berwarna abu-abu kecoklatan terlihat lucu menggemaskan.

“Saya kira ini panda, rupanya Mentilin. Banyak yang belum tahu, sebaiknya ada penjelasan. Jangan sekadar dipajang atau dibuat boneka saja,” ujar Rendi, warga Pangkalpinang yang hadir saat peluncuran maskot.

KOMPAS.COM/JONATHAN ADRIAN Monmon (Tarsius Bancanus Saltator) mengambil ancang-ancang untuk menyambar belalang yang disodorkan pengunjung di Kantor Disbudpar Belitung Timur, Manggar, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Senin (23/11/2015).

Dari penelusuran Kompas.com, Mentilin termasuk hewan hutan tropis yang sekilas terlihat seperti monyet. Perbedaan yang mencolok, Mentilin memiliki mata bulat yang lebih besar dan termasuk golongan karnivora dengan menu utama serangga seperti belalang, kumbang, semut dan kupu-kupu.

Hewan yang di beberapa tempat dikenal sebagai binatang hantu atau kera hantu ini mencari mangsa pada malam hari.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com