Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Daftar 17 Orang yang Meninggal dalam Arus Mudik di Brebes

Kompas.com - 07/07/2016, 15:14 WIB
Kristian Erdianto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebanyak 17 pemudik meninggal dunia selama arus mudik Lebaran sejak 29 Juni hingga 5 Juli 2016 di wilayah Kabubaten Brebes, Jawa Tengah.

Jumlah tersebut diperoleh dari data resmi Dinas Kesehatan dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Brebes yang dibenarkan oleh Kepala Pusat Data, Informasi, dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana Sutopo Purwo Nugroho.

Data ini, lanjut Sutopo, telah dilaporkan Dinkes Brebes pada BPBD Brebes.

"Berdasarkan laporan, korban meninggal karena sakit sebelumnya, kelelahan, dan kecelakaan lalu lintas. Korban meninggal di tempat yang berbeda dan dalam waktu yang berbeda juga," ujar Sutopo ketika dihubungi Kompas.com, Kamis (7/7/2016).

Berikut data 17 pemudik yang meninggal selama arus mudik Lebaran 2016:

1. Satu orang tewas akibat kecelakaan sepeda motor pada 29 Juni 2016.

2. Satu orang asal Banyumas yang berusia 24 tahun tewas pada kecelakaan antara sepeda motor dan truk pada 30 Juni 2016. Motor menabrak truk yang sedang berhenti di depan RM Amanda, Kecamatan Paguyangan. Tindakan awal ditangani oleh Petugas Puskesmas Paguyangan, kemudian dirujuk ke RS menggunakan ambulans RSUD Bumiayu.

3. Okta Tri Utami (36). Kecelakaan mobil tunggal menabrak pohon. Kejadian pada 30 Juni 2016 pukul 16.15 di jalan alternatif Songgom-Larangan, Brebes. Tiga korban lainnya, yaitu M Irmansyah (39), Erni Rosita (19), dan Rio (2), mengalami luka-luka.

4. Taryona (39) meninggal tertabrak kereta di Mundu-Tanjung. Kejadian tanggal 1 Juli 2016.

5. Komar (40) meninggal ditabrak mobil pemudik di Karang Dempel. Pengemudi mobil melarikan diri. Terjadi pada tanggal 1 Juli 2016.

6. Khariri (40) meninggal karena tersetrum listrik. Petugas yang menangani dari Puskesmas Kecipir. Kejadian tanggal 2 Juli 2016.

7. Azizah (1) asal Kutoarjo. Korban meninggal karena keracunan CO2 setelah terjebak macet dalam mobil selama 6 jam dan kondisi AC menyala. Azizah meninggal dalam perjalanan ke puskesmas. Kejadian tanggal 3 Juli 2016.

8. Yuni Yati asal Magelang meninggal karena sakit berat dirujuk ke Rumah Sakit Bhakti Asih. Kejadian tanggal 3 Juli 2016.

9. Turinah (53) asal Kebumen meninggal di RM Minang Karangbale. Kejadian tanggal 3 Juli 2016 pukul 16.00 WIB.

10. Sundari (58) asal Purworejo. Penyebab kematian suspec decom cordis. Meninggal di bus Pahala Kencana yang terjebak macet. Kejadian pada 4 Juli 2016.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com