Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gajah Liar Masuk Area Pesantren di Bener Meriah

Kompas.com - 06/05/2016, 08:16 WIB
Kontributor Takengon, Iwan Bahagia

Penulis

BENER MERIAH, KOMPAS.com - Seekor gajah liar tertangkap CCTV melintasi komplek Pesantren Terpadu Nurul Islam di Kabupaten Bener Meriah, Provinsi Aceh. Berdasarkan rekaman, satwa tersebut melintas pada Kamis (5/6/2016) sekitar pukul 01.45 WIB.

Meski tidak menyebabkan kepanikan dan kerusakan, para pengurus maupun santri pesantren itu mengharapkan pemerintah daerah setempat memperhatikan keselamatan masyarakat Pintu Rime Gayo, Bener Meriah.

"Pemangku kepentingan dari provinsi maupun kabupaten juga diharapkan dapat memenuhi kebutuhan gajah liar yang berada di kabupaten itu, mengingat lahan mereka mulai dirambah oleh manusia," demikian pernyataan pesantren itu seperti tertulis dalam akun Facebook-nya.

Bukan hanya di Bener Meriah,

Keberadaan gajah liar menjadi permasalahan di sejumlah kabupaten di Provinsi Aceh. Selain di Bener Meriah, masalah itu juga terjadi di Takengon, Pidie, Bireuen dan Aceh Timur.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com