Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Membangun Harapan Pengelolaan Pesisir dari Pulau-Pulau di Sangihe

Kompas.com - 05/05/2016, 10:49 WIB

Tim Redaksi

Kompas TV Nelayan Khawarir dengan Reklamasi Pantai Bajoe

"Perlu komitmen dari semua pihak untuk menjaga dan mengelolah kualitas dan daya dukung lingkungan. Kami ingin saat desa menyusun RPJMD, aspek lingkungan menjadi faktor penting. Sehinga nantinya, RPJMD itu terintengrasi dengan rencana pembangunan ditingkat atasnya," jelas Agus.

Selain di Batuwingkung, program yang sama mereka implementasikan di desa Lesabe, Bukide, Nipa dan di Bukide Timur.

Harapannya, program pengelolaan wilayah sumber daya pesisir dan laut berbasis masyarakat itu, bisa menjadi salah satu alternatif dalam mitigas dan adaptasi perubahan iklim.

"Mitigasi penting melihat kondisi perubahan lingkungan yang ada sekarang. Sementara di sisi adaptasi, kami akan mendorong program-program ini dikuatkan lewat peraturan desa. Tujuannya adalah agar mereka mendapat landasan hukum saat melanjutkan program," kata Agus.

Sebagai kepala desa, Risno menyambut baik program-program tersebut. Baginya, yang terpenting adalah masyarakat mendapat manfaat dari semua program yang didatangkan di desanya.

"Jelas kami harus mendukungnya, jika ini memang bisa menjadi jalan bagi kami memperbaiki lingkungan," kata Risno.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com