Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 27/03/2016, 14:18 WIB

KOMPAS.com - Perayaan Paskah di berbagai daerah hingga Minggu (27/3/2016) berlangsung dengan lancar. Di berbagai daerah, pesan Paskah menggema dengan beberapa nuansa penekanan yang khas di setiap daerah.

Di Manado, Sulawesi Utara, misalnya, pesan Paskah ditekankan agar umat Katolik mampu menolak perjudian. Hal itu diungkapkan masing-masing umat saat upacara pembaharuan janji baptis dalam rangkaian Misa Malam Paskah di semua gereja Katolik berlangsung Sabtu (26/3/2016) malam.

"Apakah umat sanggup menolak perjudian dan hiburan tidak sehat?" tanya Pastor Paroki Bunda Hati Kudus Yesus Rumengkor, Christofel Freydi Andries MSC (Missionariorum Sacratissimi Cordis Jesu) saat pembaharuan janji baptis dalam Misa Malam Paskah di Rumengkor, Minahasa, Sulawesi Utara, seperti dikutip dari Antara.

Pertanyaan kesanggupan menolak perjudian, kemudian secara spontan dijawab umat Katolik yang hadir dalam misa, dengan berkata "kami sanggup".

Saat menyatakan kesanggupan menolak perjudian, setiap umat memegang lilin, sebagai tanda kesungguhan menepati janji tersebut dihadapan Tuhan Sang Pencipta, kemudian diperciki dengan air kudus.

Pastor Andries menjelaskan, Malam Paskah adalah malam suci kebangkitan Tuhan Yesus dan merupakan puncak perayaan Tri Hari Suci yang terdiri dari Kamis Putih, Jumat Agung dan Malam Paskah dan juga merupakan perayaan kebangkitan semua orang beriman.

Misa Malam Paskah di gereja Katolik di seluruh dunia, terdiri atas empat bagian penting, yakni upacara cahaya, liturgi sabda, liturgi baptis dan keempat liturgi ekaristi.

Upacara cahaya, yang biasanya dilakukan di luar gereja, ditandai dengan penyalaan api suci setelah terlebih dulu diberkati oleh imam, kemudian diikuti penyalaan lilin paskah dan perarakan umat menuju gereja.

Untuk liturgi sabda, yakni merenungkan seluruh karya agung Allah sejak awal mula dunia yang diperdengarkan kepada umat melalui bacaan kitab suci.

Sementara liturgi baptis mengadakan pembaptisan kepada katekumen dan pembaharuan janji baptis. Selanjutnya semua orang beriman diundang dalam perjamuan Tuhan suka cita kebangkitan Kristus melalui liturgi ekaristi.

Misa Malam Kudus menjadi salah satu hal istimewa bagi kaum beriman Katolik. Gereja dipenuhi umat karena sebagian besar gereja Katolik hanya merayakan satu kali misa malam Paskah.

Pesan melawan kejahatan

Sekretaris Eksekutif Komisi Hubungan Agama dan Kepercayaan Konferensi Waligereja Indonesia (KWI) Romo Benny Susetyo menyatakan pesan gereja Katolik kepada warganya untuk berani melawan kejahatan dengan kebaikan pada peringatan Paskah tahun ini.

"Kasih berani melakukan kebaikan dan memperjuangkan nilai-nilai keadilan. Kasih adalah wujud tindakan bagi mereka yang lemah," kata Benny, seperti dikutip dari Antara.

Kasih tersebut bahkan terwujud saat Paus Fransiskus membasuh dan mencium kaki para pencari suaka beragama Islam, Kristen, dan Hindu pada malam Kamis Putih (24/3/2016) di Porto, Italia.

Halaman:
Sumber ANTARA
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Pemkot Semarang Klarifikasi Soal Pengadaan Sepeda Motor untuk Lurah Sebesar Rp 8 Miliar

Pemkot Semarang Klarifikasi Soal Pengadaan Sepeda Motor untuk Lurah Sebesar Rp 8 Miliar

Regional
Tingkat Inflasi Sulsel di Bawah Nasional, Pengamat Ekonomi: Bravo Pemprov Sulsel

Tingkat Inflasi Sulsel di Bawah Nasional, Pengamat Ekonomi: Bravo Pemprov Sulsel

Regional
Hadiri Milad Ke-111 Muhammadiyah, Gubernur Riau: Bersama Kita Hadapi Tantangan

Hadiri Milad Ke-111 Muhammadiyah, Gubernur Riau: Bersama Kita Hadapi Tantangan

Regional
Pemkot Tangsel Buka Lelang Barang Milik Daerah, Catat Tanggal dan Cara Daftarnya!

Pemkot Tangsel Buka Lelang Barang Milik Daerah, Catat Tanggal dan Cara Daftarnya!

Regional
Pelopor Smart City, Aplikasi Milik Pemkot Tangerang Telah Direplikasi 47 Daerah di Indonesia

Pelopor Smart City, Aplikasi Milik Pemkot Tangerang Telah Direplikasi 47 Daerah di Indonesia

Regional
Turunkan Stunting di Jembrana, Bupati Tamba Fokus Bantu 147 Keluarga Kurang Mampu

Turunkan Stunting di Jembrana, Bupati Tamba Fokus Bantu 147 Keluarga Kurang Mampu

Regional
Implementasi Program BAAS, Bupati Tamba Bagikan Bahan Makanan Sehat untuk Anak Stunting

Implementasi Program BAAS, Bupati Tamba Bagikan Bahan Makanan Sehat untuk Anak Stunting

Regional
Fokus Pembangunan Kalteng pada 2024, dari Infrastruktur, Pendidikan, hingga Perekonomian

Fokus Pembangunan Kalteng pada 2024, dari Infrastruktur, Pendidikan, hingga Perekonomian

Regional
Sekdaprov Kalteng Paparkan Berbagai Inovasi dan Strategi KIP Kalteng, dari Portal PPID hingga Satu Data

Sekdaprov Kalteng Paparkan Berbagai Inovasi dan Strategi KIP Kalteng, dari Portal PPID hingga Satu Data

Regional
Pabrik Biomassa Segera Berdiri di Blora, Target Produksi hingga 180.000 Ton Per Tahun

Pabrik Biomassa Segera Berdiri di Blora, Target Produksi hingga 180.000 Ton Per Tahun

Regional
Atasi Banjir di Kaligawe dan Muktiharjo Kidul, Mbak Ita Optimalkan Koordinasi Lintas Sektor

Atasi Banjir di Kaligawe dan Muktiharjo Kidul, Mbak Ita Optimalkan Koordinasi Lintas Sektor

Regional
Komitmen Jaga Kelestarian Satwa Burung, Mas Dhito: Kami Terbuka dengan Masukan dari Masyarakat

Komitmen Jaga Kelestarian Satwa Burung, Mas Dhito: Kami Terbuka dengan Masukan dari Masyarakat

Regional
Soal Pembebasan Lahan Tol Kediri-Kertosono, Pemkab Kediri: Tinggal 2 Persen

Soal Pembebasan Lahan Tol Kediri-Kertosono, Pemkab Kediri: Tinggal 2 Persen

Regional
Turunkan Angka Stunting di Sumut, Pj Gubernur Hassanudin Lakukan 2 Langkah Ini

Turunkan Angka Stunting di Sumut, Pj Gubernur Hassanudin Lakukan 2 Langkah Ini

Regional
Hadiri Pelantikan Ketua KONI Kalteng, Gubernur Sugianto Harap Prestasi PON Meningkat

Hadiri Pelantikan Ketua KONI Kalteng, Gubernur Sugianto Harap Prestasi PON Meningkat

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com