Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kehebohan Masyarakat Indonesia Sambut Gerhana Matahari Total

Kompas.com - 10/03/2016, 07:59 WIB
Farid Assifa

Penulis


Wartawan asing juga mengunjungi Halmahera Timur untuk meliput fenomena alam itu. Pemerintah setempat menyediakan internet berkecepatan 1Gbps untuk keperluan pengamatan GMT. [Baca juga: Khusus GMT, Internet Berkecepatan 1 Gbps Disiapkan di Halmahera Timur]

Pulau Jawa

Kendati tidak dilewati gerhana matahari total sempurna, warga Pulau Jawa tetap antusias menyambut gerhana ini. Pada Rabu pagi, warga di kota-kota di Jawa sudah menyiapkan kacamata khusus gerhana untuk melihat bulan dan matahari berada di posisi sejajar.

Ada kisah unik warga dalam menyambut gerhana matahari total ini. Misalnya yang dilakukan pasangan Nanang Kristanto dan Dian Paramita (24).

Nanang menjadikan GMT sebagai saksi dirinya melamar Dian di Tugu Yogyakarta. Lamaran pun diterima. [Baca juga: Gerhana Matahari Jadi Saksi Nanang Melamar Dian Paramita di Tugu Yogyakarta]

Sementara di Surabaya, warga menyaksikan gerhana matahari total di Pantai Kenjeran sambil menikmati sarapan Lontong Kupang dengan sate karang dan Lontong Balap.

Bagi warga Surabaya, GMT kali ini sangat spesial karena bisa menyaksikan langsung fenomena alam ini. [Baca juga: Menu Spesial, Saksikan Gerhana Sambil Makan Lontong Kupang dan Sate Kerang]

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com