Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lantik Kepala Daerah, Ganjar Ingatkan soal Tambang Ilegal

Kompas.com - 17/02/2016, 14:02 WIB
Kontributor Semarang, Nazar Nurdin

Penulis

SEMARANG, KOMPAS.com - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menugaskan para kepala daerah yang baru dilantiknya, Rabu (17/2/2016), untuk menjaga wilayahnya dari tambang ilegal.

Pasalnya, mayoritas tambang yang ada tidak disertai dengan izin sehingga tidak ada pendapatan negara yang masuk.

"Tolong ini dibereskan. Minimal izin diurus, biar kita semua enak, lingkungan juga bisa terjaga," kata Ganjar di sela pelantikan, Rabu (17/2/2016).

Tambang ilegal yang marak, lanjut Ganjar, berada di Kota Semarang, Kabupaten Magelang, Kabupaten Grobogan dan Kabupaten Pekalongan. Ganjar ingin, isu ini menjadi perhatian.

"Kalau semua ada izin, jalan kita yang dibangun bisa awet. Sebagian besar tambang tidak bayar pajak," tambahnya.

Selain soal tambang, Ganjar juga berpesan untuk memperhatikan masalah kemiskinan, kebencanaan, masalah banjir dan rob, kematian Ibu dan Anak, hingga penyediaan akses pendanaan untuk UMKM.

"Masalah Gafatar juga, tolong bisa diterima dengan baik. Kalau gak mau diurus, Gubernur nanti yang ngurus, karena itu rakyat Indonesia," tambahnya.

Ganjar melantik 17 orang Bupati dan Wali Kota terpilih di Lapangan Simpang Lima Semarang, yaitu Kota Semarang, Kota Surakarta, Kota Pekalongan, Kabupaten Purworejo, Purbalingga, Kebumen, Blora, Rembang, Wonosobo, Boyolali, Semarang, Wonogiri, Pemalang, Kendal, Magelang, Sukoharjo, dan Klaten.

Pelantikan digelar secara terbuka dan publik juga disuguhi kuliner unggulan dari masing-masing daerah secara cuma-cuma.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com