Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aher: "Ulah Pacorokokod.."

Kompas.com - 17/02/2016, 13:00 WIB
Kontributor Bandung, Reni Susanti

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan meminta kepala daerah terpilih tidak pecah kongsi dalam menjalankan pemerintahannya.

"Ulah pacorokokod," ujar Aher, sapaan akrab Ahmad Heryawan dalam sambutannya di pelantikan kepala daerah terpilih di Gedung Merdeka. Bandung, Rabu (17/2/2016).

Aher menjelaskan, pacorokokod yang dimaksud adalah perpecahan di tengah jalannya pemerintahan. Satu sama lain merasa tidak cocok hingga akhirnya terjadi pecah kongsi.

Ia khawatir, ketika pecah kongsi, birokrasi akan pecah. Selain itu kebijakan tidak optimal dan akhirnya pemerintahan kurang optimal. "Sejak awal sudah siap untuk bersatu. Tapi di lapangan suka ada pecah kongsi. (Makanya) kita amanatkan jangan pecah kongsi," tuturnya.

Menanggapi hal tersebut, Bupati Indramayu, Anna Sophanah mengaku, sangat solid dengan wakilnya. Bahkan, Wakil Bupati terpilih saat ini, Supendi, merupakan wakilnya terdahulu.

"Saya tidak ganti pasangan. Wakil saya dulu tetap sama. Itu artinya kami kompak," ungkapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com