Tribun News melaporkan, Kantor Majelis Pimpinan Wilayah Pemuda Pancasila Sumatera Utara (MPW PP Sumut) di Jalan Thamrin, Medan Kota, hancur dalam bentrokan tersebut. Sejumlah mobil dan motor dibakar, sementara toko-toko tutup lebih awal.
Menurut keterangan sejumlah kader PP, penyerangan itu bermula saat puluhan anggota IPK konvoi melintasi kantor mereka. Tak lama kemudian, massa IPK yang menumpangi puluhan mobil turun dan langsung menyerang.
"Tadi mereka konvoi. Ada beberapa mobillah," ungkap warga bernama Anto, di lokasi kejadian, Sabtu (30/1/2016) sore.
Saat kantornya dilempari, sebagian massa PP kebetulan tengah duduk di ruang tengah. Seketika, massa PP membalas serangan massa IPK.
"Mereka langsung melempari kantor. Terus ada yang mencoba masuk ke dalam tadi," kata seorang pria anggota PP.
Belum diketahui secara pasti, apa yang menjadi penyebab penyerangan itu.
Bakar mobil
Tribun melaporkan, puluhan anggota PP kemudian membalas serangan itu dengan membakar kendaraan anggota IPK yang berusaha kabur setelah melakukan penyerangan.
Saat hendak melarikan diri, sejumlah orang dari massa IPK yang menumpangi mobil Escudo hijau BK 2 TW dicegat puluhan anggota PP. Mobil yang sudah terdesak itu lantas berhenti di Jalan Asia.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan