Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ridwan Kamil: Bertahun-tahun Tidak Ada yang Celaka di Bandros

Kompas.com - 28/10/2015, 19:13 WIB
Kontributor Bandung, Dendi Ramdhani

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com — Wali Kota Bandung Ridwan Kamil mengaku belum tahu detail kronologi peristiwa mahasiswa jatuh dari mobil wisata Bandung Tour on Bus (Bandros). Namun, dia menduga, korban jatuh lantaran lengah.

"Feeling saya dia melamun. Sudah tugas sopir dan guide untuk mengingatkan (menunduk). Pasti ada aturan yang tidak diindahkan," katanya di Balai Kota Bandung, Rabu (28/10/2015).

Pria yang akrab disapa Emil itu menjelaskan, banyaknya kabel yang melintang di jalanan tak menghambat operasionalisasi Bandros selama tak melanggar aturan.

"Sudah bertahun-tahun juga tidak ada yang celaka. Baru kali ini saja," ungkapnya.

Dia mencontohkan, kirab Persib Bandung yang menggunakan Bandros pada Minggu (25/10/2015) berjalan lancar. Padahal, jarak yang ditempuh cukup jauh.

Terkait bantuan untuk korban, Emil enggan memastikan. Dia mengatakan akan mencari tahu terlebih dahulu kejadian yang sebenarnya.

"Belum tahu (memberikan bantuan). Saya mau jadi orang baik, tetapi tidak selalu saya bantu, harus dilihat dulu," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com