Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beli Hewan Kurban Berhadiah Batu Akik

Kompas.com - 22/09/2015, 17:31 WIB
Kontributor Surabaya, Achmad Faizal

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com - Beragam cara penjual hewan kurban untuk menarik perhatian pembelinya. Selain menawarkan surat kesehatan hewan dan salon hewan kurban, di Surabaya, penjual hewan kurban menawarkan bonus batu akik bagi pembelinya.

Di sepanjang Jalan Ir Soekarno Surabaya, stan hewan kurban milik Wildan Damara (20) banyak menarik perhatian pengguna jalan. Tepat di atap penutup hewan kurban yang dijualnya terpampang tulisan besar berwarna merah "Beli Sapi Kambing Bonus Akik".

Pemuda yang sehari-hari mengoperasikan konter batu akik ini sengaja memberi bonus batu akik kepada pembeli hewan kurban.

"Beli kambing dapat satu akik, kalau beli sapi dapat dua akik," katanya ditemui, Selasa (22/9/2015) siang.

Wildan mengaku tidak rugi memberi bonus akik kepada pembeli hewan korbannya. Karena baginya, akik tersebut dianggap sebagai biaya promosi.

"Dalam dunia bisnis, biaya untuk promosi harus ada," ujar pemilik konter akik Eva Gamestone ini.

Banyak jenis batu akik yang disediakan oleh warga Jalan Labansari Sutorejo Surabaya itu kepada para pembelinya. Pembeli bisa memilih sendiri jenis batu akik mana yang akan diambil sebagai bonus. 

Penjualan hewan kurban merupakan usaha keluarganya sejak puluhan tahun. Tahun ini, dia dan ayahnya mendatangkan 35 sapi dari Madura, dan 200 kambing dari berbagai daerah seperti Jember, Malang, Bahkan Solo Jawa Tengah. Dia membanderol harga minimal untuk kambing Rp 2,5 juta, dan Rp 15 juta untuk sapi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com