Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bupati Bireun Tahu Kondisi Bocah Bocor Jantung dari Facebook

Kompas.com - 21/09/2015, 15:55 WIB
Kontributor Bireuen, Desi Safnita Saifan

Penulis

BIREUEN, KOMPAS.com — Bupati Bireuen, Ruslan M Daud, menyambangi bocah penderita kebocoran jantung, M Zidan Taqia (2), warga Desa Meunasah Dayah, Kecamatan Kota Juang, Kabupaten Bireuen, Aceh, Senin (21/9/2015) siang.

Sebelumnya, Ruslan mengetahui kondisi bocah itu melalui media sosial Facebook. Ruslan memang menggunakan media sosial Facebook sebagai sarana untuk mendapatkan berbagai informasi terkait perkembangan kabupaten yang dipimpinnya itu.

Zidan, putra kedua dari Joni (32) dan Azmar (31), sudah mengalami kebocoran jantung sejak lahir. Kondisi itulah yang membuat hati Azmar hancur tiap kali melihat buah hatinya itu terbatuk-batuk.

"Gejala batuk itu langsung membuatnya sesak dan penyakitnya kumat. Saya tak tega melihatnya menderita seperti ini," kata Azmar kepada Kompas.com.

Berbekal kemauan kuat agar anaknya lekas sembuh, sang ayah memberanikan diri untuk bertanya kepada sejumlah kerabat. Akhirnya, kondisi Zidan ini terdengar lembaga Asoekaya, yang bergerak di bidang kemanusiaan. 

"Lewat Asoekaya, kami dibantu; serta dari KSDA Aceh juga membantu pengobatan putra kami ke RS Cipto, Jakarta," ungkap Joni.

Joni mengaku tak menduga, kedatangan Ruslan, orang nomor satu di Kabupaten Bireuen, untuk memberi perhatian dan dukungan moril kepada keluarganya. "Saya terharu sekali dengan kunjungan Bupati ini karena selama ini saya tak memberanikan diri datang ke instansi pemerintah untuk meminta perhatian. Ternyata Bupati meresponsnya sendiri dari Facebook," ujar Joni.

Sementara itu, Ruslan mengakui, dirinya benar-benar baru mengetahui kondisi bocah tersebut dari media sosial Facebook. "Karena tidak ada laporan dari siapa pun, saya langsung datang kemari untuk menyaksikan kebenaran posting-an tentang bocah ini," kata Ruslan.

Ruslan mengucapkan terima kasih kepada banyak pihak yang telah merespons dalam membantu mengupayakan kesembuhan bocah Zidan. Terlebih lagi, dia mengetahui, setelah hari raya Idul Adha mendatang, kedua orangtuanya akan membawa bocah itu ke RS Cipto Mangunkusumo, Jakarta, untuk mendapatkan perawatan medis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com