Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemudik Diminta Tak Ajak Sanak Saudara Ikut Merantau

Kompas.com - 15/07/2015, 14:20 WIB
Kontributor Yogyakarta, Wijaya Kusuma

Penulis


YOGYAKARTA, KOMPAS.com
- Bupati Gunungkidul, Badingah, meminta agar para pemudik tidak mengajak sanak saudaranya atau tetangga untuk ikut merantau. Apalagi, lanjutnya, saat ini destinasi wisata di Gunungkidul saat ini sedang maju pesat sehingga bisa menjadi peluang pekerjaan bagi putra daerah.

"Sektor pariwisata di Gunungkidul saat ini maju pesat, prospeknya cerah kedepan untuk lebih besar lagi," ujar Badingah, Rabu (15/7/2015).

Dia mengungkapkan, selain sektor pariwisata, pertanian juga cukup menjanjikan. Dengan berkembangnya sektor pariwisata dan pertanian di Gunungkidul, masyarakat tidak perlu lagi merantau untuk mengubah hidupnya dan malah bisa berkontribusi bagi kemajuan daerahnya.

"Dua sektor itu berdampak pada penyerapan tenaga kerja. Jadi tidak perlu merantau jauh-jauh," ucapnya.

Untuk sektor pariwisata, lanjut Badingah, memiliki multiplayer effect. Tidak hanya pengelola yang diuntungkan, masyarakat sekitar juga mendapatkan pendapatan. Menurut dia, tinggal bagaimana masyarakat mau mengembangkannya saja.

Untuk meningkatkan kemampuan sumber daya manusia dalam upaya mengembangkan pariwisata, Badingah mengatakan, pihak Pemkab Gunungkidul terus akan melakukan pendampingan dan pelatihan. Diharapkan, kemampuan setiap warga untuk berkreasi dan menemukan inovasi baru terus berkembang.

"Langkah-langkah itu sudah lama dilakukan, baik untuk pengembangan sumber daya alam dan sumber daya manusia. Ini terus akan berkelanjutan," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com