Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Risma Tantang Pemuda Eks Dolly Bikin "Casing" Ponsel

Kompas.com - 02/03/2015, 17:18 WIB
Kontributor Surabaya, Achmad Faizal

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini menantang pemuda karang taruna di eks lokalisasi prostitusi Dolly untuk memproduksi casing telepon seluler bergambar ikon Kota Surabaya. Selain akan membantu permodalan, Risma juga berjanji ikut mempromosikan produk tersebut kepada tamu mancanegara.

Selama ini, menurut Risma, belum ada produk aksesoris ponsel bergambar ikon Surabaya seperti ikan Sura dan Buaya.

"Kalau kalian bisa buat itu, nanti saya gunakan sebagai suvenir jika ada tamu dari negara lain atau kota lain di Indonesia berkunjung ke Surabaya," jelas Risma saat menerima pemuda karang taruna Kelurahan Putat Jaya, Kecamatan Sawahan, di ruangannya, Senin (2/3/2015).

Risma berharap, pemuda karang taruna di eks lokalisasi prostitusi Dolly menjadi agen pergerakan untuk mengangkat perekonomian warga. Pemkot Surabaya, kata Risma, akan sepenuhnya memfasilitasi upaya tersebut dengan memberikan bantuan alat, modal hingga pelatihan keterampilan.

"Terserah warga di sana, mintanya apa, kalau ingin usaha menjahit, kita siapkan mesin jahit, kalau sablon, kita juga akan siapkan alatnya sekaligus pelatihannya," terang wali kota yang diusung PDI-P ini.

Risma yakin, tanpa adanya lokalisasi prostitusi, warga di Kelurahan Putat Jaya, Kecamatan Sawahan bisa bangkit dengan kekuatan ekonomi lokalnya. Dia tidak yakin, setelah prostitusi ditutup, aktivitas ekonomi di Dolly akan mati.

Lokalisasi prostitusi yang konon terbesar di Asia Tenggara itu ditutup secara permanen oleh Pemkot Surabaya pada Juni 2014 lalu. Ratusan pekerja seks komersial (PSK) dipulangkan dan diberi modal. Penutupan sempat mendapat penolakan keras dari warga maupun dari kelompok PSK dan mucikari itu sendiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com