Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Pertunjukan Seni Tradisional di Candi Borobudur Selama Musim Liburan

Kompas.com - 27/12/2014, 13:42 WIB
Kontributor Magelang, Ika Fitriana

Penulis

MAGELANG, KOMPAS.com - Wisatawan yang ke datang Taman Wisatan Candi Borobudur (TWCB) Magelang Jawa Tengah sepanjang libur Natal dan Tahun Baru 2015 ini akan disuguhi beragam pertunjukan kesenian trandisional. Kesenian ini digelar di Taman Lumbini yang terletak di sekitar pelataran Candi Buddha terbesar di dunia itu.

Menurut Aryono Hendro Malyanto, Kepala Divisi Administrasi dan Keuangan Unit TWCB, kesenian tradisonal sengaja ditampilkan agar wisatawan bisa terhibur disamping menikmati kemegahan Candi Borobudur.

"Semua kesenian berupa seni musik dan tari tradisional yang ada di sekitar Borobudur. Ini salah satu upaya kami untuk memberikan layanan bagi wisatawan sejak 2 Desember 2014 hingga 1 Januari 2015," jelas Aryono di Borobudur, Sabtu (27/12/2014).

Beberapa jenis kesenian tersebut antara lain, antara lain Tong-tong lek, kuda lumping, prajuritan, ndayakan, jathilan, topeng ireng, kubrosiswo, warokan, wayang kulit, dan musik keroncong. Ada pula demo membuat batik tulis, gerabah serta pensil gaul di Museum Kapal Samuderaraksa kompleks TWCB.

"Pertunjukkan kesenian ini juga untuk mengakomodir kelompok-kelompok seni yang tumbuh berkembang di sekitar candi Borobudur agar bisa tersalurkan," tutur Aryono.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com