Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pohon Natal dari Botol Bekas Air Mineral di Kendal

Kompas.com - 24/12/2014, 14:48 WIB
Kontributor Kendal, Slamet Priyatin

Penulis

KENDAL, KOMPAS.Com - Ada yang terlihat lain di dalam Gereja Santo Antonius, Jalan Pemuda, Kendal, Jawa Tengah. Bukan karena pemugaran gereja yang belum selesai atau anggota TNI dan polisi, yang berjaga di sana, tetapi sebuah Pohon Natal yang terbuat dari botol bekas air mineral.

Pohon natal setinggi 3,5 meter tersebut, atasnya diberi bintang, yang juga terbuat dari botol bekas air mineral. Pohon Natal yang juga diberi hiasan daun pohon asli itu, ditempatkan di depan samping kiri gereja, dengan diberi beberapa lampu.

Menurut salah satu pembuatnya, Antonius (35), ide membuat Pohon Natal itu berawal ketia ia bersama temannya Aji Saputra, sedang membersihkan aula, yang penuh dengan botol bekas minuman mineral.

"Karena botol itu sangat banyak, lalu kami sepakat untuk dijadikan bahan membuat Pohon Natal," kata Antonius, Rabu (24/12/2014).

Antonius mengaku dibantu oleh sembilan temannya untuk membuat Pohon Natal dari botol bekas minuman air mineral tersebut. Mereka menghabiskan waktu sekitar satu pekan untuk merampungkannya.

Ia mengaku tidak mengalami kesulitan, namun harus hati-hati dalam menata. Sebab kalau yang di atas jatuh, yang di bawah juga ikut ambruk. "Tetapi hingga kini masih lancar dan tidak ada masalah," ujarnya.

Antonius bangga dengan hasil karyanya itu. Nantinya Pohon Natal itu akan ditonton oleh ratusan jemaat, yang merayakan Natal di Gereja Santo Antonius.

Pengurus Gereja Santo Antonius Kendal, Romo Laurensius Prasetyo, mengaku bangga dengan apa yang telah dilakukan oleh Anton dan teman-temannya. Sebab Pohon Natal dengan bahan baku botol bekas minuman air mineral, baru pertama kali ada di Kabupaten Kendal.

"Kreasi mereka sangat membanggakan kami," kata Romo Laurensius. Dia berharap, perayaan Natal di Gereja Santo Antonius Kendal, semakin meriah, dengan adanya Pohon Natal dari botol bekas air mineral itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com