Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sriyono Resmi Jabat Kapolda NTB

Kompas.com - 08/09/2014, 11:08 WIB
Kontributor Mataram, Karnia Septia

Penulis

MATARAM, KOMPAS.com -  Brigjen Pol Sriyono resmi menjabat sebagai Kepala Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Barat (NTB), menggantikan Kapolda sebelumnya, Brigjen Pol Moechgiyarto.

Upacara serahterima jabatan Kapolda NTB dari Brigjen Pol Moechgiyarto kepada Brigjen Pol Sriyono dilaksanakan di Lapangan Gadjah Mada, Mapolda NTB, Senin (8/9/2014).

Turut hadir dalam acara ini, para petinggi Polda NTB, Wakil Gubernur NTB M. Amin, pejabat lingkup Pemprov NTB serta Kapolres seluruh NTB.

Kepala Polda NTB sebelumnya Brigjen Pol Moechgiyarto menjabat sebagai Kapolda NTB selama kurang lebih sembilan bulan. Moechgiyarto kemudian mendapat promosi jabatan menjadi Kepala Divisi Hukum (Kadivkum) Mabes Polri.

Sementara posisi Kapolda NTB ditempati oleh Brigjen Pol Sriyono yang sebelumnya menjabat sebagai Wagub Akademi Kepolisian (Akpol).

Upacara kali ini merupakan upacara pisah sambut Kapolda lama ke Kapolda baru. Sebelumnya upacara serah terima jabatan (sertijab) telah dilakukan oleh Kapolri Jenderal Sutarman di ruang Rupatama Polri, Rabu (3/9/2014).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com