Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cegah Bentrokan, KPU DIY Susun Ulang Jadwal Kampanye Pilpres

Kompas.com - 26/06/2014, 21:19 WIB
Kontributor Yogyakarta, Wijaya Kusuma

Penulis


YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Bentrokan antar-dua pendukung capres dan cawapres, Komisi Pemilihan Umum (KPU) DIY akan memperbaharui regulasi jadwal kampanye. Sebab, jadwal kampanye yang bersamaan dinilai menjadi salah satu pemicu terjadinya gesekan di beberapa lokasi di DIY.

Dalam acara deklarasi damai yang digelar oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) DIY, kedua tim sukses pasangan capres dan cawapres sama-sama menyoroti jadwal kampanye yang bersamaan dalam satu hari, berimbas pada terjadinya gesekan. Mengingat ke depan masih dalam masa kampanye, disepakati adanya regulasi ulang jadwal kampanye.

"Kesepakatanya jadwal kampanye akan disusun ulang," jelas Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) DIY, Hamdan Kurniawan, Kamis (26/06/2014).

Hamdan mengungkapkan, keputusan adanya penyusuanan ulang jadwal berdasarkan evaluasi serta usulan dari kedua pasangan tim sukses dan pihak Polda DIY. Jadwal kampanye kedua tim sukses capres dan cawapres nantinya akan diselang-seling. Dengan demikian, presentase bertemunya massa kedua pendukung tidak sebesar ketika kampanye dijadwalkan bersamaan.

Hamdan menjelaskan, pengaturan ulang jadwal kampanye yang sifatnya terbuka, berpotensi menimbulkan gesekan. Sementara untuk kampanye tertutup, sesuai kesepakatan, tidak ada penjadwalan ulang.

"Penyusunan ulang hanya untuk kampanye yang sifatnya terbuka," ucap Hamdan.

Menurut dia, untuk tanggal 27 Juni 2014 disepakati tidak akan ada kegiatan kampanye di DIY. Kampanye akan digelar kembali pada 28 Juni sampai 5 Juli 2014.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com