Selain warga sekitar, banyak juga pengguna jalan yang berhenti untuk melihatnya. Petugas harus bekerja ekstra keras untuk menghalau para warga yang ingin menonton. Selain memasang garis polisi, beberapa personel polisi juga ditempatkan di sekeliling lokasi.
Sorakan warga terdengar paling tidak tiga kali, yaitu saat tersangka datang, saat menjalani adegan di luar rumah, dan yang teriakan paling kencang terdengar saat Ibad dibawa petugas meninggalkan lokasi.
" Huuuu...masih kecil gitu kok neko-neko," salah satu teriakan warga.
Mahmudin, Ketua RT setempat mengatakan, selama ini Ibad dikenal jarang bergaul di lingkungan sehingga warga tidak terlalu mengenalnya. Sepengetahuan dia, Ibad baru menempati rumah Toifur sekitar 3 bulan lalu.
"Rumah itu kosong karena Toifur tinggal di Blitar," kata Mahmudin ditemui di lokasi rekonstruksi.
Sebelumnya diberitakan, Zainul Ibad disangka menjadi pelaku pembunuhan Eko Rovita (32) seorang janda dua anak. Pembunuhan dilatarbelakangi sengketa jual beli mobil itu terjadi pada Rabu (12/3/2014) dan baru terungkap Sabtu (15/3/2014).
Pembunuhan itu dilakukan dengan cara dicekik lalu menyimpan mayat korban di dalam drum bekas. Usai dimasukkan drum, lalu ditutup dengan beton. Zainul Ibad merupakan warga Desa Sumberagung Kecamatan Gurah Kabupaten Kediri, sedangkan Eko Rovita adalah warga Kepurejo Kecamatan Pagu Kabupaten Kediri.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.