Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ubur-ubur "Mengintai" Pengunjung Pantai Bireuen

Kompas.com - 06/03/2014, 18:20 WIB
Kontributor Bireuen, Desi Safnita Saifan

Penulis


BIREUEN, KOMPAS.com - Air pasang yang terjadi selama beberapa hari terakhir di Pantai Ujong Blang, Kuala Raja dan Krueng Juli, Kecamatan Kuala, Kabupaten Bireuen, Aceh menyebabkan banyak ubur-ubur yang terdampar di pantai.

Hal itu dikeluhkan oleh sejumlah pengunjung wisata di pinggir pantai Kecamatan Kuala. Biasanya setiap sore banyak pengunjung memadati pantai-pantai tersebut untuk bermain air dan mandi bersama keluarga.

Penuturan Maryati, ia dan keluarga sudah beberapa kali berniat mandi laut bersama keluarga namun saat ini khawatir dengan keberadaan ubur-ubur yang berada di pinggir pantai.

"Saya sudah tiga kali balik ke mari dalam minggu ini karena membawa sepupu dari Medan yang ingin mandi di Pantai Bireuen, tapi takut ubur-ubur," ujar Maryati kepada Kompas.com, Kamis (6/3/2014).

Ia mengakui, memang ada beberapa pengunjung yang nekad mandi, tapi setelah naik ke daratan terlihat gatal-gatal dan menggaruk badan mereka.

Banyak pedagang di sana yang memperingatkan pengunjung agar tidak mandi. Basri, seorang pedagang minuman di Pantai Ujong Blang, mengatakan keberadaan ubur-ubur muncul sejak sepekan terakhir.

Kata dia, dalam minggu ini sudah banyak pengunjung yang terkena gatal-gatal setelah mandi di pantai.

"Apalagi hari minggu kemarin, banyak sekali pengunjung yang gatal-gatal setelah mandi dan terpaksa dibawa pulang segera," sebut Basri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com