Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kebakaran Hanguskan Lebih dari 100 Rumah di Balikpapan

Kompas.com - 24/02/2014, 06:02 WIB
Kontributor Balikpapan, Dani Julius

Penulis

BALIKPAPAN, KOMPAS.com — Kebakaran kembali melanda Balikpapan, Kalimantan Timur, Minggu (23/2/2014) siang. Tak kurang dari 100 rumah terbakar, menyebabkan tak kurang dari 200 kepala keluarga kehilangan tempat tinggal.

“Di RT saya saja setidaknya 50 rumah (terbakar). Semua rumah di RT saya habis terbakar. RT 2 juga berikutnya,” kata Ketua RT 03, Bahdar, Minggu. Informasi yang dikumpulkan Kompas.com, setidaknya 68 rumah terbakar di RT 02.

Kedua RT tersebut berada di Gang Sumber, Jalan Sultan Hasanuddin, Kelurahan Baru Ilir, Kecamatan Balikpapan. Kerugian akibat kebakaran ini diperkirakan mencapai miliran rupiah.

Seorang petugas pemadam kebakaran terluka saat berupaya memadamkan api. Dari warga, satu orang mengalami sesak napas karena menghirup asap kebakaran.

Pada Minggu siang, udara di Balikpapan memang terasa panas dan kering. Angin berembus ringan tiada henti. Warga di dua RT itu pun sontak riuh ketika rumah yang dihuni Taufik dan Tituk mengepulkan asap hitam, terbakar.

Dua RT itu merupakan permukiman padat penduduk, dengan bangunan berdinding kayu, yang berada di kaki bukit kecil. Kebakaran pun meluas cepat, api membakar rumah-rumah di dua RT itu dengan cepat.

“Kami sedang keluar rumah untuk urusan menonton pawai pembangunan di kota. Saat sedang menonton itu, saya ditelepon bahwa ada kebakaran di RT saya. Setengah jam sejak kebakaran, saya baru tiba di rumah. Ludes semua,” kata Bahdar.

Ketua RT 03 ini mengungkapkan, Taufik dan Tituk tidak kelihatan sepanjang kebakaran berlangsung. Diduga mereka tak sedang berada di rumah saat kebakaran terjadi.

Kapolsek Balikpapan Bagian Barat, Komisaris Polisi Kipli S Supu, mengatakan, penyebab kebakaran masih diselidiki. Informasi warga soal asal api pertama tak langsung menjadi patokan polisi soal hal ini. "Masih diselidiki semua sambil kita kumpulkan informasi dulu,” katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com