Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Puluhan Siswa SMP di Bengkulu Kesurupan

Kompas.com - 03/02/2014, 13:19 WIB
Kontributor Bengkulu, Firmansyah

Penulis

BENGKULU, KOMPAS.com - Tak kurang dari 20 orang pelajar di SMP Negeri 8 Kota Bengkulu, pukul 09.00 WIB, Senin (3/2/2014) mendadak kesurupan pada saat belajar.

Peristiwa kesurupan berasal dari kelas VII salah seorang anggota paskibraka mendadak menjerit-jerit dengan badan menegang. Beberapa rekannya berusaha menolong, namun kesurupan tersebut seolah menular pada siswa lainnya.

Mengetahui puluhan siswa kerasukan pihak sekolah akhirnya memulangkan siswanya lebih cepat. ''Siswa kesurupan adalah anggota paskibraka SMPN 8 yang sebelumnya mengikuti lomba, anggota paskib itu kelas VII,'' kata Guru SMPN 8 Kota Bengkulu Yuni Arti.

Siswa yang kerasukan tersebut lantas dievakuasi ke salah satu masjid yang berada di lingkungan sekolah.

Hingga berita ini ditayangkan puluhan siswa tersebut masih dalam penanganan pihak sekolah dan orang pintar yang diminta pihak sekolah untuk mengobati para pelajar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com