Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terduga Teroris Surabaya Latihan Militer di Poso 6 Bulan

Kompas.com - 21/01/2014, 19:17 WIB
Dani Prabowo

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com — Isnaini Romadhoni (30), seorang terduga teroris yang ditangkap Densus 88 di Surabaya, diduga terlibat jaringan Poso, Sulawesi Tengah. Ia diduga baru saja selesai mengikuti Tadrib Askira (latihan militer) di Poso bersama Santoso.

"Enam bulan dia (Doni) ada di Poso," kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat Polri Brigjen Pol Boy Rafli Amar di Mabes Polri, Selasa (21/1/2014).

Boy mengungkapkan, sebelum penangkapan tersebut, tim Densus 88 telah melakukan penyisiran terhadap sejumlah tempat yang diduga digunakan oleh para teroris sebagai tempat latihan militer di Poso.

Namun, saat penyisiran dilakukan, rupanya banyak di antara para terduga teroris tersebut yang melarikan diri, salah satunya ke wilayah Jawa Timur.

"Termasuk dua ini yang kemarin dilakukan penangkapan di Surabaya," ujarnya.

Seperti diketahui, Doni ditangkap di sebuah SPBU Jalan Raya Kedung Cuek, Kecamatan Kenjeran, Surabaya, Jawa Timur, Senin (20/1/2014).

Dari keterangan Doni, petugas kemudian menangkap Abdul Majid (35), di sebuah rumah kontrakan di Jalan Tanah Merah IV Sayur I, Nomor 17, Kedinding, Kenjeran, Surabaya.

Dari keterangan keduanya, mereka berencana melancarkan aksinya terhadap dua pos polisi, yaitu Pos Polisi Keputih, Kenjeran, Surabaya, dan Pos Polisi Perak yang terletak di Jalan Jakarta, Surabaya.

Selain itu, para terduga teroris itu juga mengincar sejumlah tempat hiburan, seperti Dollar THR, Gang Dolly, Galaxy, yang terletak di Jalan Padegiling, Surabaya, dan tempat hiburan Collour di Jalan Sumatera, Surabaya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com