Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Kios Pasar Cikajang Garut Terbakar

Kompas.com - 21/10/2013, 06:00 WIB
Kontributor Garut, Syahrul Munir

Penulis

GARUT, KOMPAS.com — Pasar Lama Cikajang, salah satu pasar terbesar di wilayah Garut Selatan, Garut, Jawa Barat, Minggu (20/10/2013) malam, mengalami kebakaran. Berdasarkan laporan, empat kios ludes dilalap si jago merah.

"Kejadian kebakaran di Pasar lama Cikajang di Kampung Padasuka RT 8 RW 3, Desa Padasuka, Kecamatan Cikajang, terbakar empat kios. Kejadian sekira pukul 21.20 WIB," kata Kepala Bidang Informatika Setda Garut Basuki Eko, Senin (21/10/2013) dini hari, via sambungan telepon.

Eko mengatakan, sumber api diketahui dari kios milik Uca. Kios ini melayani jasa servis kulkas. Sementara itu, kebakaran api bisa dipadamkan oleh masyarakat setempat dan beruntung pada saat kejadian terjadi hujan yang sangat lebat.

"Sebelum regu Damkar mencapai lokasi, api sudah padam oleh masyarakat," ujar Eko. Pihak terkait saat ini masih menghitung kerugian.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com