Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penukaran Uang Lebaran, BI Denpasar Siapkan Rp 5,45 Triliun

Kompas.com - 18/07/2013, 14:33 WIB
Kontributor Bali, Muhammad Hasanudin

Penulis


DENPASAR, KOMPAS.com — Menjelang hari raya Idul Fitri, Kantor Perwakilan Bank Indonesia Wilayah III Bali-Nusa Tenggara di Denpasar menyiapkan stok uang kartal sebesar Rp 5,45 triliun untuk mengantisipasi meningkatnya permintaan.

Penyediaan stok uang kartal ini lebih dari tahun 2012 yang hanya berjumlah Rp 4,45 triliun.

"Kami telah memproyeksikan kebutuhan uang kartal yang diperkirakan akan meningkat hampir 30 persen," ujar Dwi Pranoto, pemimpin Kantor Perwakilan Bank Indonesia Wilayah III Bali-Nusa Tenggara, di Denpasar, Kamis (18/7/2013).        

Pada bulan Ramadhan tahun lalu, permintaan kebutuhan uang mencapai Rp 3,93 triliun, sementara pada periode Juni-Agustus 2013 ini diprediksi mencapai Rp 5,1 triliun.

Permintaan uang pecahan yang paling dominan di Bali adalah Rp 100.000 dan Rp 50.000, sementara pecahan kecil tidak terlalu signifikan karena Pulau Dewata merupakan daerah pariwisata.

"Uang pecahan kecil juga banyak, tetapi masih jauh sedikit dan bisa dilayani secara kecil-kecilan," jelas Dwi Pranoto.

Sementara untuk penukaran uang pecahan selama Ramadhan, persentase tertinggi adalah nominal Rp 10.000, yakni mencapai 40 persen. Sementara pecahan Rp 5.000 sebesar 25 persen, Rp 2.000 sebesar 25 persen, dan uang logam hanya 10 persen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com