Air bercampur lumpur merendam ratusan rumah di kota ini. Ketinggian air mencapai lutut orang dewasa, bahkan di beberapa tempat sampai sepinggang.
Wilayah terparah dilanda banjir adalah Jalan Belimbing, Andi Djemma, dan kawasan Ponjalae. Ratusan orang terpaksa mengungsi.
Jalan-jalan protokol Kota Palopo pun tak luput dari rendaman air, seperti Jalan Haji Hasan, Jalan Belimbing, Jalan Andi Djemma, dan bebepa ruas jalan di Kelurahan Pontap yang berdekatan dengan Sungai Amasangeng.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan