DENPASAR, KOMPAS.com — Dua wisatawan yang sedang berenang terseret arus di Pantai Petitenget, Kuta Utara, Badung, Bali, Selasa (18/6/2013) sekitar pukul 15.00 Wita.
Salah satu wisatawan asal Belanda Ruben Boelle (23) berhasil selamat dari peristiwa ini, tetapi rekannya asal Jakarta bernama Permadi Tejokusumo saat ini masih belum ditemukan.
"Informasi yang kami terima terseret arus di depan Hotel Double U Petitenget saat lagi mandi," ujar Sudiarsa, kepala Jaga Area Basarnas Denpasar saat dihubungi Selasa sore.
Petugas SAR gabungan dari Polair Polda Bali dan Basarnas Denpasar saat ini masih melakukan pencarian di sekitar lokasi hilangnya korban. Sampai saat ini belum ditemukan tanda-tanda keberadaan korban.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanDapatkan informasi dan insight pilihan redaksi Kompas.com
Daftarkan EmailPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.