Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mahasiswa dan Warga Makassar Rusak Rambu Jalan

Kompas.com - 17/06/2013, 17:29 WIB
Kontributor Makassar, Hendra Cipto

Penulis

MAKASSAR, KOMPAS.com - Sekitar 500-an mahasiswa Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin yang bergabung dengan warga memblokade Jalan Sultan Alauddin, Makassar, Senin (17/6/2013) petang. Bahkan, massa mulai merusak fasilitas umum seperti rambu-rambu lalu lintas.

Ratusan massa yang menolak kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) ini memblokade Jalan Sultan Alauddin Makassar yang merupakan jalur trans Sulawesi penghubung kota Makassar dengan kabupaten di wilayah selatan Sulsel.

Berdasarkan pantuan Kompas.com, massa berkumpul di tengah jalan sambil membakar ban bekas dan merusak rambu-rambu lalu lintas. Selain itu, massa juga menghamburkan batu-batu di tengah jalan seperti ingin perang batu. Akibatnya, arus kendaraan dari Kota Makassar ke arah Kabupaten Gowa menjadi terganggu.

Di lokasi blokade jalan, terlihat tak satupun aparat keamanan berjaga. Pengalihan arus lalu lintas bahkan dilakukan oleh warga ke jalur alternatif lainnya.

Sementara itu, ratusan massa melakukan aksi demonstrasi di depan kantor Gubernur Sulsel di Jalan Urip Sumoharjo. Mereka mulai berbuat anarkistis, dan bahkan sebagian dari mereka melakukan aksi pelemparan batu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com