Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Data Ekonomi Dirilis, Bursa Asia Ditutup Beragam

Kompas.com - 31/05/2013, 16:37 WIB

HONG KONG, KOMPAS.com - Bursa di kawasan Asia ditutup bervariasi pada akhir pekan ini, di mana bursa Tokyo mampu berbalik arah setelah sehari sebelumnya anjlok lebih dari 5 persen.

DI Hong Kong, indeks ditutup melemah 0,41 persen, atau 92,15 poin, di level 22.392,16 dan indeks bursa Shanghai turun 0,74 persen, atau 17,16 poin di posisi 2.300,59.

Sementara itu, bursa Sydney ditutup relatif tak berubah, yang dalam hal ini turun tipis sebesar 4,1 poin menjadi 4.926,6, sedangkan bursa Seoul juga cenderung flat menjadi 2.001,05 atau naik tipis sebesar 0,95 poin.

Di sesi siang, indeks bursa Mumbai melemah 1,59 persen, atau melemah, setelah Pemerintah India merilis data pertumbuhan ekonomi negara tersebut  yang hanya tumbuh 5 persen. Sedangkan bursa Tokyo menanjak 1,37 persen, atau 185,51 poin, di posisi 13.774,54 setelah Pemerintah Jepang merilis data mengenai data perekonomian sesaat sebelum pasar dibuka.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com