PONTIANAK, KOMPAS.com — Jajaran kepolisian meningkatkan patroli untuk mengantisipasi penimbunan menjelang kenaikan harga BBM bersubsidi.
Dari pengalaman tahun lalu, penimbunan BBM bersubsidi marak menjelang kenaikan harga. Direktur Polisi Perairan Kepolisian Daerah Kalimantan Barat Komisaris Besar Ramses Kamsuddin, Rabu (29/5/2013), menjelaskan, patroli di Sungai Kapuas juga akan digiatkan.
Selasa, Direktorat Polisi Perairan Polda Kalbar menyita 5,6 ton solar ilegal dari sebuah kapal di Batu Ampar, Kabupaten Kubu Raya.
"Pengangkutan solar ilegal tanpa dokumen perlu terus diawasi. Modus seperti itu sering digunakan oleh pelaku," kata Ramses.
Tahun lalu, saat pemerintah berencana menaikkan harga BBM bersubsidi, penimbunan di Kalbar marak terjadi. Dalam rentang dua minggu, hampir setiap hari terjadi penyitaan oleh polisi.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanDapatkan informasi dan insight pilihan redaksi Kompas.com
Daftarkan EmailPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.