Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anak Gubernur Banten Daftar DPD RI

Kompas.com - 22/04/2013, 14:23 WIB

SERANG, KOMPAS.com - Anak kedua Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah, Andiara Aprilia, mendaftarkan diri sebagai bakal calon anggota DPD RI asal Banten ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat di Serang, Senin (22/4/2013).

Anak perempuan Ratu Atut Chosiyah itu tiba di KPU Banten, Jalan Kyai Sochari, Kota Serang, sekitar pukul 12.30 WIB, didampingi kakaknya, Andika Hazrumi yang  saat ini juga anggota DPD RI, serta sejumlah kerabat dan keluarganya.

Andiara mendaftar ke KPU Banten dengan menyertakan berkas dukungan, berupa foto kopi KTP sekitar 34.800 lembar, serta berkas persyaratan lainnya untuk menjadi bakal calon DPD RI.

"Niat saya mencalonkan DPD RI untuk menyampaikan aspirasi masyarakat Banten melalui wadah DPD. Selain itu, saya juga ingin mewakili unsur perempuan karena selama ini laki-laki semua," kata Andiara.

Ia mengaku mendaftarkan diri menjadi DPD RI karena dukungan masyarakat, sejumlah organisasi, serta dukungan dari pihak keluarga.

Sementara itu Andika Hazrumi berharap, jika adiknya nanti terpilih menjadi anggota DPD RI, bisa melanjutkan perjuangan dan menyampaikan aspirasi Banten yang selama ini telah diperjuangkan dirinya sebagai anggota DPD RI 2009-2014.

"Harapannya, bisa melanjutkan perjuangan saya. Selain itu, sebagai representasi kaum perempuan, karena semua anggota DPD Banten laki-laki," kata Andika.

Selain Andiara Aprilia, Habib Ali Alhusainy juga mendaftar sebagai calon DPD asal Banten. Sebelumnya, sejumlah nama juga mendaftar sebagai calon DPD RI asal Banten di antaranya anggota DPD RI yang masih menjabat yang terpilih pada pemilu 2009 lalu, Ahmad Subadri dan Abdurrahman.

Selain itu, H Muhsin, HM Irsyad Djuwaeli, H Rosyid Haerudin, Andriansyah, serta Achmad Rusdi Arief.

Ketua Pokja Verifikasi Parpol KPU Banten, Agus Supriyatna, mengatakan, semua partai politik dan juga bakal calon DPD asal Banten akan mendaftarkan diri pada hari ini, karena merupakan hari terakhir pendataran.

"Hari ini terakhir pendaftaran, pastinya semua parpol dan calon DPD akan mendaftar hari ini," kata Agus Supriyatna.

Sumber: Antara

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com