Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

12 Kontrakan dan 5 Kios di Cakung Ludes Terbakar

Kompas.com - 22/04/2013, 07:49 WIB
Fabian Januarius Kuwado

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kebakaran melalap 12 kontrakan dan 5 kios di permukiman padat penduduk Jalan Warung Jengkol RT 04 RW 02, Rawaterate, Cakung, Jakarta Timur, Senin (21/4/2013) dini hari. Sebanyak 30 jiwa terpaksa kehilangan tempat tinggal.

Kepala Seksi Operasional Suku Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana Jakarta Timur, Mulyanto mengatakan, api mulai nampak sekitar pukul 03.30 WIB dari kediaman milik Haji Bambang (48). Tanpa bisa diantisipasi, api pun menjalar ke bangunan yang ada di sekitarnya.

"Merembet sampai menghanguskan lima unit kios dan 12 kontrakan. Kami langsung menerjunkan 25 unit mobil DPK," ujar Mulyanto melalui pesan singkat kepada Kompas.com, Senin pagi. Warga telat mengantisipasi penyebaran api, karena kebakaran terjadi saat sebagian warga sedang terlelap.

Api pun baru bisa dipadamkan sekitar satu setengah jam kemudian oleh 25 unit mobil pemadam kebakaran dengan bantuan warga setempat. Mulyanto mengatakan, berdasarkan kesimpulan penyelidikan sementara, musibah kebakaran itu disebabkan oleh hubungan arus pendek yang ada di rumah awal titik api.

Api cepat merembet ke bangunan lain karena kebanyakan menggunakan bahan kayu. "Tidak ada korban jiwa. Hanya ada yang shock saja. Kerugian dalam kebakaran dini hari tadi berkisar satu miliar (rupiah) lebih," lanjut Mulyanto.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com