Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wakil Dubes AS Kagumi Kerukunan Umat Beragama di Solo

Kompas.com - 19/04/2013, 15:49 WIB
Kontributor Surakarta, M Wismabrata

Penulis

SOLO, KOMPAS.com — Wakil Duta Besar Amerika Serikat untuk Indonesia Kristen F Bauer mengunjungi Masjid Agung Surakarta dan menemui beberapa tokoh agama di Solo, Jumat (19/4/2013).

Dalam kesempatan tersebut, Kristen menyempatkan melihat ke dalam Masjid Agung Surakarta yang sudah berusia ratusan tahun. Setelah itu, perempuan asal Boston, Amerika Serikat, tersebut menggelar pertemuan tertutup di kantor Sekretariat Pengelola Masjid Agung Surakarta.

Pertemuan yang dihadiri salah satunya oleh KH Dian Nafi, pengasuh Ponpes Al-Muayyad, Solo, menurut Kristen, tidak ada sangkut pautnya dengan peristiwa bom di Boston yang menewaskan tiga orang.

"Tidak ada hubungannya dengan bom di mana saya juga berasal. Namun, lebih untuk menjalin hubungan dan komunikasi dengan para tokoh agama di Solo," katanya kepada wartawan seusai pertemuan tertutup. Kristen juga mengagumi bagaimana kerukunan umat beragama di Indonesia bisa berjalan dengan baik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com