Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Khofifah Klaim Dapat Dukungan 17,1 Persen Suara Parpol

Kompas.com - 12/04/2013, 18:38 WIB
Kontributor Surabaya, Achmad Faizal

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com - Kandidat calon gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansah mengklaim telah mendapatkan dukungan sebesar 17,1 persen suara partai politik. Selain dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), dukungan juga datang dari sejumlah partai non parlemen.

Modal 17,1 persen itu dianggapnya sudah lebih dari cukup, dari syarat dukungan yang digariskan KPU yakni 15 persen dukungan partai politik. ''Baru-baru ini ada tambahan dukungan dari partai non parlemen, jadi bertambah 17,1 persen per hari ini, dari sebelumnya 16,48 persen,'' kata Khofifah di Surabaya, Jumat (12/4/2013).

Meski begitu, Ketua Umum Muslimat NU ini belum juga menyebut siapa nama kandidat cawagub yang mendampinginya. Khofifah masih menunggu hasil ikhtiar tim senior dalam hal ini Gus Sholah (Adik Alm Gus Dur), dan KH Hasyim Muzadi (Mantan Ketua PBNU). ''Insyaallah tanggal 15 nanti, Gus Sholah datang dari Maroko, dan memantapkan siapa nama yang akan mendampingi saya,'' ujar Khofifah.

Dari beberapa nama yang beredar sebagai kandidat cagub Jatim, hanya pasangan calon dari jalur independen yang sudah mendaftar ke KPU Jatim, pasangan itu adalah tokoh pengacara asal Jabar, Eggi Sudjana dan seorang mantan camat Surabaya, Sihat.

Sementara pasangan petahana Soekarwo-Saifullah Yusuf, hingga hari ini masih terus mengumpulkan dukungan. Keduanya tercatat sudah memborong dukungan parpol parlemen seperti Demokrat, Hanura, Gerindra, PPP, PKS, dan PAN. Sementara dukungan dari partai non parlemen diantaranya datang dari PDS, PKNU, bahkan dari Asosiasi Partai Non Parlemen (APNP) Jatim. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com