Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Plastik Berisi Mayat Bayi Ditemukan di Senen

Kompas.com - 11/03/2013, 21:33 WIB
Zico Nurrashid Priharseno

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Warga RW 05 Jalan Prapatan Satu, Senen, Jakarta Pusat, menemukan jasad seorang bayi yang dibungkus dalam sebuah plastik berwarna biru, Senin (11/3/2013) siang.

Penemuan jasad bayi tersebut diawali oleh seorang pemulung bernama Iskandar yang ingin mengambil sebuah kardus dibungkus plastik biru di tempat pembuangan sampah di samping pos RW 05, Senen, Jakarta Pusat, sekitar pukul 10.25. Ketika ia ambil dan hendak memasukkannya ke dalam karung yang dibawanya, ternyata yang ditemukan adalah sosok mayat bayi berjenis kelamin perempuan.

"Awalnya saya menemukan sebuah plastik berwarna biru di tempat sampah itu. Saya kira ini binatang, saya sama sekali tidak berani sentuh. Langsung saya hubungi warga setempat dan ketika dibuka ternyata mayat bayi," ujarnya ketika ditemui di lokasi, Senin.

Mendengar laporan tersebut, warga langsung menelepon petugas kepolisian terdekat untuk memberitahukan penemuan yang sempat menghebohkan warga sekitar tersebut. "Yang menemukan pertama kali yaitu pemulung. Langsung saya telepon ke petugas terdekat," ujar Ketua RW 05 Senen Cristoforus.

Kepala Polsek Metro Senen Komisaris Kartono mengatakan, bayi itu ditemukan dalam keadaan memprihatinkan dan sempat mengeluarkan darah. Diperkirakan, mayat bayi yang ditemukan tersebut baru lahir karena kondisi tubuh yang kemerahan dan masih ada ari-ari.

Untuk kepentingan penyidikan, jenazah bayi tersebut dibawa ke RSCM untuk kepentingan otopsi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com