Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemerintah Tambah Pasokan Bawang Putih

Kompas.com - 09/03/2013, 09:35 WIB
Eny Prihtiyani

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Perdagangan menambah pasokan bawang putih sebanyak 29.130 ton,untuk menstabilkan harga bawang putih. Bawang putih tersebut diimpor dari China dan India. Langkah itu diharapkan bisa menurunkan harga bawang putih, yang saat ini menembus Rp 32.000 per kilogram.

Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Kementerian Perdagangan, Srie Agustina, Sabtu (9/3/2013), mengatakan, bawang putih tersebut kemungkinan akan tiba di Jakarta dalam dua pekan mendatang.

Bawang itu diimpor oleh 16 dari 114 importir terdaftar (IT) Kemendag. Sekarang baru ada 16 SPI (Surat Pemberitahuan Impor) yang sudah diteken per 7 Maret 2013. Namun segera menyusul 26 perusahaan lagi yang akan mengimpor bawang putih. Totalnya 65.400 ton, paparnya.

Menurut pantuan harga Kementerian Perdagangan, harga bawang putih per 7 Maret 2013 sebesar Rp 32.000 per kg, sementara per 6 Februari 2013 Rp 28.000 per kg.

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com