Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polresta Tangkap Begal Bersenjata Api

Kompas.com - 28/01/2013, 20:27 WIB
Yulvianus Harjono

Penulis

BANDAR LAMPUNG, KOMPAS.com — Kepolisian Resor Kota Bandar Lampung meringkus begal (penyamun) bersenjata api yang hendak melakukan kejahatan, Senin (28/1/2013) dini hari.

Kepala Polresta Bandar Lampung Komisaris Besar M Nurochman dalam jumpa pers, Senin, mengatakan, saat ditangkap pukul 03.00 WIB, pelaku berinisial Ay itu melawan petugas. "Petugas kami yang tengah melakukan patroli mencurigai pelaku yang hendak beraksi. Terjadi tembak-menembak. Pelaku melawan dengan menembaki petugas. Satu tertangkap seusai ditembak anggota, satu lagi melarikan diri," tuturnya.

Dari tangan pelaku, polisi mendapati alat bukti berupa senjata api, kunci T, dan beberapa butir peluru. Mereka dijerat dengan pasal berlapis, khususnya Undang-Undang Darurat dengan ancaman hukuman 11 tahun penjara.

Dalam jumpa pers itu, polisi juga mengungkap kasus pencurian empat sepeda motor dan penggelapan satu mobil Toyota Yaris. Perampasan dan pencurian kendaraan, khususnya sepeda motor, masih menjadi "momok" di Lampung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com