Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Satu Lagi Korban Longsor Agam Ditemukan

Kompas.com - 28/01/2013, 13:20 WIB
Ingki Rinaldi

Penulis

PADANG, KOMPAS.com — Seorang korban bencana tanah longsor di Jorong Data Kampung Dadok, Kanagarian Sei Batang, Kecamatan Tanjung Raya, Kabupaten Agam, Sumatera Barat, Senin (28/1/2013), ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.

Penemuan ini membuat jumlah korban longsor pada Minggu (27/1/2013) pagi yang telah ditemukan dalam kondisi meninggal dunia menjadi 12 orang.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Agam Bambang mengatakan korban yang ditemukan pada Senin itu bernama Mursinah (50). Dengan demikian, jumlah korban yang hilang dan masih dicari berjumlah sembilan orang.

Delapan korban selamat dengan tiga orang di antaranya mengalami luka-luka. Bambang mengatakan, saat ini pihaknya masih fokus melakukan pencarian terhadap korban.   

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com