Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inilah Agenda Perayaan Tahun Baru di Ancol

Kompas.com - 31/12/2012, 17:32 WIB
Mukhamad Kurniawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Pengelola kawasan wisata Ancol Taman Impian menghadirkan puluhan artis, pesta kembang api, dan pentas menjelang pergantian tahun. Berikut acara, lokasi, dan waktu acara yang digelar di Ancol:

1. Panggung Ocean Ecopark: konser musik NOAH, Nidji, D'Masiv, Geisha, dan lainnya (pukul 21.30 - 02.00)

2. Panggung pantai Carnaval menghadirkan konser musik Ungu, Wali , SM*SH, Setia Band, Cherrybelle, D'Bagindaz, Gamma1, dan lainnya (pukul 21.00-01.30)

3. Pesta kembang api pada detik-detik pergantian tahun di tiga lokasi, yaitu Ocean Ecopark, Pantai Carnaval, dan Putri Duyung Cottage (pukul 24.00)

4. Putri Duyung Cottage menghadirkan Gala Dinner "Hawaiian Extravaganza One Special Night In The Island of Aloha" yang dimeriahkan Reza dan Farid Aja bersama Guest Star Pinkan Mambo, reservasi: (021) 2601680 (pukul 19.00-24.00)

5. Panggung Taman Lumba-lumba akan digelar Acara "Tuesday Night Fever Special New Year" (Pukul 20.00-01.00)

6. Pasar Seni menghadirkan Lenong Betawi (Pukul 20.30-01.00)

7. Pantai Festival menghadirkan Seaside Mini Theatre (pukul 20.30-04.00)

8. Pantai Indah dimeriahkan oleh Musik Campur Sari (pukul 20.30-01.00)

9. Panggung Beach Food dimeriahkan oleh Mini Band Vodoo (pukul 20.00-01.00)

Demi mengantisipasi keamanan, pengelola menyiagakan sekitar 2.000 tenaga keamanan, terdiri dari TNI, Polri, Satuan Polisi Pamong Praja, dan satuan pengamanan. Sejumlah pos pengamanan telah didirikan di sejumlah lokasi acara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com