Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wartawan di Bali Gelar Demo di Lanud Ngurah Rai

Kompas.com - 17/10/2012, 10:29 WIB
Kontributor Denpasar, Muhammad Hasanudin

Penulis

DENPASAR, KOMPAS.com - Puluhan jurnalis Bali yang tergabung dalam forum solidaritas jurnalis, berunjuk rasa di Lanud Ngurah Rai, Rabu (17/10/2012) sebagai bentuk protes kekerasan terhadap sejumlah jurnalis saat meliput pesawat Hawk 200 yang jatuh di Pekanbaru, Riau Selasa kemarin.

Dengan membawa berbagai spanduk di antaranya foto penyiksaan anggota TNI AU terhadap fotografer Riau Post, puluhan jurnalis merangsek masuk ke dalam Base Ops Lanud Ngurah Rai sekitar pukul 10.30 WITA.

Sejumlah anggota TNI tampak berjaga di depan Base Ops untuk mengamankan aksi ini. "Kita butuh tentara berpengalaman untuk menggempur musuh tapi kita tidak butuh tentara yang menginjak-injak wartawan," ujar Wayan Suardana, saat menyampaikan orasinya.

Solidaritas Jurnalis Bali meminta kepada aparat khususnya TNI AU untuk menghentikan segala bentuk kekerasan terhadap jurnalis yang tengah melakukan kerja jurnalistiknya memberikan informasi kepada masyarakat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com