Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bangun Jakarta, PDI-P Tak Intervensi Jokowi

Kompas.com - 11/10/2012, 16:24 WIB
Kontributor Surabaya, Achmad Faizal

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com — Meski berstatus sebagai salah satu partai pengusung, PDI-P menegaskan tidak akan mengintervensi kebijakan gubernur dan wakil gubernur terpilih DKI Jakarta, Joko Widodo-Basuki Tjahja Purnama (Jokowi-Basuki), dalam membangun Jakarta.

''Pak Jokowi dan pasangannya pasti sudah memiliki visi dan misi yang baik untuk membangun Jakarta ke depan, dan kami mendukung penuh program-program tersebut,'' kata Ketua Dewan Pimpinan Pusat PDI-P Puan Maharani di Surabaya, Kamis (11/10/2012).

Dia yakin, Jokowi sebagai kader partai memiliki visi dan misi yang sama dalam menerjemahkan arah pembangunan bagi bangsa Indonesia. Bahkan dalam program khusus untuk Jakarta yang mencakup penanganan banjir dan macet di ibu kota.

''Kami hanya siap memantau dan memberikan masukan positif pada arah pembangunan Jakarta,'' jelasnya.

Jokowi-Basuki dijadwalkan akan dilantik oleh Menteri Dalam Negeri secara resmi pada 15 Oktober mendatang. Waktu tersebut berdasarkan kesepakatan Kementerian Dalam Negeri dan DPRD DKI.

Keduanya ditetapkan sebagai cagub dan cawagub terpilih DKI oleh KPU DKI setelah mengungguli pasangan petahana Fauzi Bowo-Nachrowi Ramli melalui dua putaran pilkada.

Jokowi-Basuki unggul dengan perolehan suara sebanyak 2.472.130 suara. Pasangan petahana, Foke-Nara, meraih 2.120.815 suara. Kemenangan pasangan Jokowi-Basuki atas Foke-Nara tersebut ditentukan dengan perolehan suara di semua wilayah kota administrasi DKI Jakarta, seperti kemenangan di Jakarta Barat, Jakarta Timur, Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, dan Jakarta Utara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com