Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiga Lagi Jemaah Haji Indonesia Meninggal Dunia

Kompas.com - 08/10/2012, 02:47 WIB

MEKKAH, KOMPAS.com - Tiga lagi jemaah haji Indonesia meninggal di Arab Saudi Minggu masing-masing Muji Rahayu Dwi Astuti bt Asrukan (34), Syaifullah bn RW Syarnubi (65) dan Ilyas bn Tgk Syik (50). Sehingga seluruhnya 18 orang telah meninggal dunia di Arab Saudi pada musim haji tahun ini sejak 22 September 2012.

Muji yang tergabung dalam kloter 10 embarkasi Solo, menurut catatan Dakker Mekkah, Misi Haji Indonesia, Minggu meninggal di Rumah Sakit Arab Saudi Madinah, karena menderita sistem sirkulasi.

Ilyas yang tergabung dalam kloter tujuh embarkasi Banda Aceh, meninggal di Rumah Sakit Arab Saudi Medinah karena menderita sistem syaraf.

Sedangkan Syaifullah bn RW Syarnubi kloter sembilan embarkasi Palembang meninggal di Balai Pengobatan Haji Indonesia (BPHI) Medinah karena menderita penyakit system pernafasan. Sebelumnya 15 orang telah meninggal baik di Medinah, Jeddah maupun di Mekkah.

Sampai Minggu (7/10/2012) pukul 13.00 waktu Arab Saudi, 54.646 jemaah Indonesia telah tiba di Mekkah dengan 135 klompok terbang (kloter).

Mulai Sabtu (6/10/2012), gelombang kedua penerbangan haji RI telah diberlakukan dengan metoda Jakarta - Mekkah langsung setelah turun di bandara King Abdul Azis Jeddah.

Gelombang Pertama perjalanan haji Indonesia mengambil rute Jakarta ke Medinah lewat bandara King Abdul Azis Jeddah, dan kemudian dari Medinah ke Mekkah menggunakan bus selama sekitar tujuh jam perjalanan.

Tahun ini Indonesia memiliki kuota 211.000 jemaah haji. Tanggal 20 Oktober 2012 merupakan penerbangan jemaah haji terakhir yang masuk Arab Saudi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com