Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemkot Pontianak Tawarkan Kartu Kendali Solar

Kompas.com - 11/08/2012, 14:50 WIB
Agustinus Handoko

Penulis

PONTIANAK, KOMPAS.com -- Pemerintah Kota Pontianak, Kalimantan Barat, mengusulkan penggunaan kartu kendali solar bagi pengemudi truk. Ini dilakukan menyusul berlarut-larutnya persoalan distribusi solar di Kota Pontianak.

"Kartu kendali solar itu akan dipegang sopir truk yang biasa mengantre di SPBU untuk mendapatkan solar. Sopir truk yang benar-benar mencari solar untuk digunakan sendiri, senang dengan metode ini, karena ada jaminan ketersediaan," kata Wali Kota Pontianak Sutarmidji, Sabtu (11/8/2012).

Sutarmidji mengatakan, Pemkot Pontianak sebetulnya tidak punya kaitan dengan pengaturan distribusi solar. Namun, Pemkot Pontianak selalu dituding karena solar sulit diperoleh di SPBU.

"Itu kewenangan Pertamina dan Hiswana Migas. Namun, sampai hari ini, solar masih selalui sulit diperoleh di SPBU padahal mereka bilang pasokan cukup. Ada banyak spekulan yang membuat solar sulit diperoleh di SPBU," tuturnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com